Categories: BERITA

Kadin Indonesia dan Facebook Gelar Pelatihan Digitalisasi UMKM

Beritaneka.com—Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia bersama Facebook Indonesia menggelar pelatihan digitalisasi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang diikuti sekitar 1.000 orang peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Pelatihan kali ini bertema “Membuka Akses Pasar dengan Memanfaatkan Media Sosial” Acara digelar selama dua hari pada Selasa-Rabu, 13-14 April 2021 dan dilakukan secara online lewat aplikasi Zoom serta live streaming di Facebook.

Baca Juga: OK OCE dan Konsultan PajakOnline Siapkan Komunitas Penggerak Pembayar Pajak

Dalam sambutannya, Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani mengatakan, Kadin akan berada di garda terdepan dalam mendukung UMKM, Koperasi serta Industri Kreatif agar dapat tumbuh dan berkembang.

“Pelatihan ini bisa membantu meningkatkan daya saing UMKM, meningkatkan akses ke sektor digital, pemasaran, dan menciptakan berbagai kesempatan. Harapannya, UMKM di Indonesia bisa terus meningkat dan naik kelas dan bahkan bersaing di dunia internasional,” kata Rosan.

Selain menghadirkan sejumlah narasumber dan trainer dari Facebook Indonesia, acara juga dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno serta Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki.

Dalam paparannya, Sandiaga Uno menyampaikan, Kemenparekraf terus bergerak aktif untuk mendukung pelaku UMKM, Koperasi dan Ekonomi Kreatif menghadapi tantangan persaingan global melalui inkubasi dan fasilitasi.

“Baparekraf Digital Entrepreneurship (BDE) merupakan contoh program yang mengajak para pelaku UMKM dan pelaku Ekraf, untuk bisa memanfaatkan teknologi informasi dalam proses bisnisnya. Digitalisasi pada pencatatan keuangan, pencatatan stok, pemasaran dan sistem bisnis, merupakan beberapa segmen yang diperlukan agar pelaku UMKM dan pelaku Ekraf bisa level up dan scale up, sehingga bisa mendapatkan pendanaan investor dan bersaing di level global”, ungkap Sandiaga Uno.

Baca Juga: Donny Kris Puriyono: Pemerintah Perlu Berikan Akses Bantuan dan Izin Usaha

Sandiaga Uno dalam sambutannya juga menyampaikan, berdasarkan data We Are Social & Hootsuite pada Januari 2021, dari total 7.83 Miliar penduduk dunia, 4.66 Milyar orang sebagai pengguna internet dan 4.2 Miliar adalah pengguna aktif media sosial. Jumlah aktif pengguna sosial media itu naik sebesar 13.2% dari tahun sebelumnya dan Facebook menjadi platform sosial media yang paling banyak digunakan.

Senada dengan Sandiaga Uno, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki juga menekankan pentingnya transformasi digital di era sekarang. Teten sangat mengapresiasi atas kolaborasi Kadin dengan Facebook dalam pelatihan digital ini untuk percepatan pemulihan dan kebangkitan UMKM secara massif.

“Peran media sosial sangat krusial dan UMKM digital produktif adalah kunci
utama bagi UMKM. Tahun lalu McKensey menyampaikan bahwa terjadi peningkatan penjualan secara daring hingga 26% atau 3,1 juta transaksi per hari dan World Bank juga menambahkan bahwa 74,1% dari para wirausaha mengandalkan penjualan online sebagai mata pencaharian harian utama, media sosial menjadi alternatif pemasaran produk yang mudah, murah dan efektif bagi UMKM seperti Facebook, Whatsapp dan Instagram,” kata Teten.

Baca Juga: Pemerintah Naikkan Plafon KUR UMKM hingga Rp20 Miliar

Teten dalam pembukaan pelatihan secara resmi juga, berharap pelatihan ini dapat meningkatkan kapasitas literasi digital para pelaku UMKM dan mempersiapkan mereka dalam mengoptimalkan media sosial untuk meningkatkan pemasaran produk UMKM.

Pelatihan ini diikuti secara penuh oleh 1.242 peserta hingga hari ke-2, pelatihan secara virtual ini, dikemas sangat menarik dan interaktif oleh para host; Erik Hidayat, Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Ekonomi Kreatif dan Teguh Anantawikrama, Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Koperasi dan UMKM.

Video rekaman pelatihan telah dimuat di halaman Facebook Group–Training Digital Kadin yang sudah ada 371 anggota bergabung. Masyarakat lainnya bisa bergabung di halaman tersebut untuk melihat rekaman pelatihan, membangun jejaring sesama anggota dan mengikuti pelatihan berikutnya.(el)

Redaksi Beritaneka

Recent Posts

Gunung Marapi Erupsi, 11 Pendaki Meninggal 12 Hilang

Beritaneka.com—Gunung Marapi yang berada di wilayah Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat mengalami…

12 bulan ago

Maruli Simanjuntak Jadi KSAD

Beritaneka.com—Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Letnan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat…

12 bulan ago

Sebanyak 204 Juta Data Pribadi Pemilih di KPU Bocor Dibobol Hacker, Dijual Rp1,2 Miliar

Beritaneka.com—Sebanyak 253 juta data pemilih di Komisi Pemilihan Umum (KPU) bocor dibobol hacker. Namun setelah…

12 bulan ago

Tax Payer Community: People Power sampai Boikot Pajak Bisa Hentikan Genosida Gaza

Beritaneka.com—Demonstrasi berupa unjuk rasa besar-besaran warga masyarakat dunia telah berlangsung di pelbagai belahan dunia, bahkan…

12 bulan ago

Megawati Ingatkan Penguasa Jangan Kembali Masa Orba

Beritaneka.com—Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengingatkan kepada penguasa untuk tidak kembali pada masa Orde Baru…

12 bulan ago

KPK Tidak Beri Bantuan Hukum ke Firli Bahuri

Beritaneka.com—Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memutuskan tidak memberi bantuan hukum kepada Firli Bahuri (FB) yang saat…

12 bulan ago