Beritaneka.com—STMIK Horizon Karawang merupakan salah satu kampus yang memiliki jurusan S1 Informatika, S1 dan D3 Sistem Informasi, serta D3 Sistem informasi Akutansi.
Saat ini, revolusi Industri 4.0 sudah dimulai dan tentu saja yang menjadi primadona dunia industri 4.0 adalah para lulusan jurusan informatika.
Menurut laporan bertajuk Penilaian Cepat Kebutuhan Keterampilan Teknologi Informasi dan Komunikasi di Indonesia yang dirilis ILO, Indonesia, seperti negara lainnya, tengah mengalami digitalisasi pasar kerja akibat Revolusi Industri 4.0.
Kondisi yang memberi dampak hilangnya jenis-jenis pekerjaan tertentu, namun pada saat bersamaan memunculkan peluang-peluang pekerjaan yang baru, terutama bagi kaum muda di sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Walau demikian, generasi muda yang berminat menimba ilmu di bidang Teknologi Informasi dan
Komunikasi harus cermat dalam memilih kampus. Sebab, menurut white paper lansiran World Economic Forum (WEF) pada Januari 2020, untuk mengimbangi revolusi 4.0 maka juga diperlukan pendidikan dengan metode 4.0.
Baca Juga: DPR: Kebijakan Satu Harga Minyak Goreng Gagal Total
Pendidikan dengan metode 4.0 tersebut adalah penekanan pada kemampuan masyarakat global,
kemampuan berinovasi dan berkreativitas, kemampuan teknologi, kemampuan interpersonal, dan
pembelajaran yang telah dipersonalisasi sesuai karakteristik individu masing-masing (personalized and self-paced learning), pembelajaran inklusif, pembelajaran yang berbasis pada masalah dan kolaboratif, serta pembelajaran seumur hidup sesuai dengan kebutuhan siswa (lifelong and student-driven learning).
Hal ini juga sesuai dengan temuan ILO bahwa selain hard skill yaitu sejumlah keterampilan teknis digital, soft skill atau kemampuan non teknis juga sama pentingnya untuk disiapkan pencari kerja dalam memenuhi tuntutan industri sektor Teknologi Informasi dan Komunikasi.
Menghadapi industri 4.0, STMIK Horizon Karawang yang bermitra dengan PHINMA Education dari
Filipina telah mengaplikasikan empat kemampuan dasar pada pengajaran yang sesuai dengan karakter pembelajaran 4.0 yaitu Problem-Solving, Collaboration/ Teamwork, Communication dan Learning to Learn (Critical Thinking).
Karena kemampuan teknis yang hebat tidak akan ada gunanya di dunia kerja jika tidak memiliki kemampuan memecahkan masalah, berkolaborasi dalam tim, komunikasi yang baik, serta berpikir kritis.
Apalagi dalam alam 4.0 kolaborasi secara global sangat dimungkinkan terjadi. Maka STMIK Horizon Karawang yang berlokasi di Jalan Pangkal Perjuangan Km.1 By Pass Karawang juga telah menerapkan program Global Workplace English Program (GWEP) yang merupakan serangkaian kelas wajib bagi siswa untuk belajar keterampilan mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis dalam bahasa Inggris.
Baca Juga: Minyak Goreng Rp14.000 Per Liter Langka di Pasar
“Dalam menyongsong industry 4.0 kami telah mempunyai kurikulum baru, dosen-dosen yang telah kami up-grade kemampuannya, menambah workshop webinar serta kami juga terhubung dengan mitra industri kami yaitu Triputra Grup dan Persada Capital Inverstama serta kemitraan global dengan PHINMA Education dari Filipina,” papar Rolles Herwin, S.Kom, MMSI, Ketua STMIK Horizon Karawang.