Beritaneka.com, Jakarta—Menteri BUMN Erick Thohir memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) aman pada masa Mudik Lebaran 2023 atau Idul Fitri 1444 Hijriah mendatang. Pemerintah juga memastikan ketersediaan BBM untuk pengisian secara mobile.
“Saya sudah rapat mengenai mudik bahwa kalau untuk kesediaan BBM, kuota BBM aman. Saya sudah cek ke Pertamina langsung,” kata Erick dalam keterangannya dikutip Selasa (11/4/2023).
Erick mengungkapkan, berdasarkan data yang ada, mudik kali ini akan didominasi oleh masyarakat yang akan menggunakan kendaraan pribadi. Oleh karena itu pemerintah mendorong penggunaan kereta api dan pesawat terbang untuk mengurangi potensi macet di jalan raya.
“Untuk kendaraan tentu transportasi darat seperti kendaraan pribadi, memang kita harus antisipasi di beberapa titik, Tol Cipali dan lain-lain itu yang biasa menjadi kemacetan, menuju juga ke jateng, itu juga menjadi catatan yang tidak kalah pentingnya,” kata Erick.
“Ini yang kita mau coba mulai periksa langsung. Ya saya akan turun juga memastikan bagaimana perputaran kendaraan ini bisa kita antisipasilah kemacetan,” katanya.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, jumlah warga yang akan melakukan perjalanan mudik pada Idul Fitri 1444 Hijriah kali ini mengalami lonjakan dari 86 juta menjadi 123 juta. Jokowi mengingatkan kepada Menteri Perhubungan (Menhub), Kapolri dan Menteri BUMN hingga kepala daerah agar segera mempersiapkan penanganannya.
“Saya sudah memperingatkan Menhub, Kapolri, Menteri BUMN yang menyangkut transportasi laut, para gubernur, para bupati dan wali kota betul-betul menyiapkan diri,” kata Jokowi saat memberikan keterangan usai meninjau Pasar Cepogo di Boyolali, Jawa Tengah, Senin kemarin sebagaimana dilansir siaran YouTube Sekretariat Presiden.
“Karena (jumlah pemudik) melompat dari 86 juta (orang) ke 123-124 juta (orang),” ungkap Jokowi. Presiden pun memerintahkan agar ruas-ruas jalan tol yang sudah selesai pengerjaan konstruksinya dapat dibuka menjelang Lebaran nanti. Tujuannya agar bisa dimanfaatkan untuk mengurai kemacetan pemudik yang melewati jalur darat. Kemudian setelah Lebaran selesai, Jokowi meminta agar ruas-ruas tol baru itu diperiksa kembali untuk memastikan apakah sudah siap dioperasionalkan secara lengkap.