Beritaneka.com, Jakarta —Harga emas hari ini kembali naik setelah kemarin sempat menurun. Emas batangan PT Aneka Tambang (Antam) harganya terpantau melonjak pada perdagangan hari ini, Rabu (14/12/2022). Logam mulia dambaan Emak-emak ini meroket Rp15.000 sehingga kembali bertahta di level Rp1.013.000 per gram dibandingkan perdagangan sebelumnya.
Sama halnya pada buyback atau harga yang didapat jika pemilik emas ingin menjual emas batangannya juga melesat Rp15.000 ke level Rp913.000 per gram. Mengutip Antam, cetakan emas terkecil yakni 0,5 gram berada di level Rp556.500. Sedangkan untuk satuan 5 gram dihargai Rp4.840.000 dan 10 gram Rp9.625.000.
Baca Juga:
Laksamana Yudo Margono Jadi Panglima TNI
Pemilu 2024 Pasti dan Wajib Dilaksanakan, Kecuali Dikudeta
Untuk harga emas 50 gram dijual sebesar Rp47.795.000. Sementara untuk ukuran emas yang terbesar yakni 500 gram dan 1.000 gram masing-masing dibanderol sebesar Rp476.820.000 dan Rp953.600.000. Sebagai catatan, harga emas batangan Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta.
Adapun sesuai dengan PMK No. 34/PMK 10/2017 pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9%.
Jika pembeli ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah, yaitu sebesar 0,45%, sertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) pada setiap kali transaksi.
Berikut ini rincian harga pecahan emas batangan Antam, Rabu (14/12/2022):
Emas 0,5 gram: Rp556.500
Emas 1 gram: Rp1.013.000
Emas 2 gram: Rp1.966.000
Emas 3 gram: Rp2.924.000
Emas 5 gram: Rp4.840.000
Emas 10 gram: Rp9.625.000
Emas 25 gram: Rp23.937.000
Emas 50 gram: Rp47.795.000
Emas 100 gram: Rp95.512.000
Emas 250 gram: Rp238.515.000
Emas 500 gram: Rp476.820.000
Emas 1.000 gram: Rp953.600.000.
Beritaneka.com—Harga emas PT Aneka Tambang Tbk atau Antam untuk jual dan beli turun pada perdagangan hari ini. Harga emas Antam turun Rp1.000 per gram menjadi Rp921 ribu per gram.
Sementara harga emas Antam buyback juga turun Rp1.000 menjadi Rp822 ribu per gram. Harga buyback ini adalah jika Anda menjual emas, Antam akan membelinya di harga Rp822 ribu per gram.
Saat ini, Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Hingga pukul 08.21 WIB, mayoritas ukuran emas Antam masih tersedia.
Baca Juga: Toyota Raize Meluncur, Pilihan Baru Segmen SUV
Antam juga menyediakan emas dalam bentuk lain, seperti koin dinar, dirham maupun emas koleksi lainnya.
Sementara harga emas Antam bercorak batik dengan ukuran 10 gram ditetapkan Rp9.560.000, dan ukuran 20 gram dijual Rp18.480.000.
Harga emas Antam sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dapat memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen).
Selengkapnya Daftar Harga Emas Antam:
Pecahan 0,5 gram Rp510.500
Pecahan 1 gram Rp921.000
Pecahan 2 gram Rp1.782.000
Pecahan 3 gram Rp2.648.000
Pecahan 5 gram Rp4.380.000
Pecahan 10 gram Rp8.705.000
Pecahan 25 gram Rp 21.637.000
Pecahan 50 gram Rp 43.195.000
Pecahan 100 gram Rp 86.312.000
Pecahan 250 gram Rp 215.515.000
Pecahan 500 gram Rp 430.820.000
Pecahan 1.000 gram Rp 861.600.000.